Transaksi di trading Forex, berarti mempertukarkan atau memperdagangkan mata uang yang satu dengan mata uang yang lain. Tidak seperti instrumen pada umumnya, trading forex diperdagangkan dalam pasangan-pasangan tertentu, misalnya Euro/US dollar (EUR/USD) atau US Dollar/Japanese Yen (USD/JPY). Seseorang yang membeli mata uang Euro, secara otomatis juga telah menjual mata uang Dolar AS secara bersamaan.
Pelaku perdagangan trading forex memiliki tujuan yang berbeda-beda. Sebagian besar dari mereka bukan membeli mata uang dengan tujuan pertukaran saja, namun untuk mendapatkan keuntungan darinya.
Pasangan mata uang yang dapat ditransaksikan di INTER PAN adalah sebagai berikut.
1. USD/JPY (Nilai tukar US Dollar terhadap Yen Jepang)
2. USD/CHF (Nilai tukar US Dollar terhadap Confeoderatio Helvetica Franc/
Swiss Franc)
3. EUR/USD (Nilai tukar European Euro terhadap US Dollar)
4. GBP/USD (Nilai tukar Great Britain Poundsterling terhadap US Dollar)
5. AUD/USD (Nilai tukar Australian Dollar tehadap US Dollar)